Tuesday, October 22, 2019

Mirrorless Murah Canon Eos M10

Tags

Masih layak atau tidak sih kamera canon EOS M10 di Tahun ini.

Jawabanya Ya jelas sangat Layak !

Kenapa Tidak, Dari segi kualitas kamera canon Eos m10 ini sangat mumpuni dan mampu menyajikan segudang fungsi dalam Fotografi dan Videografi, Ya iyalah secara Canon gitu loh.

Sekarang daripada cari kamera Mirrorless Yang masih mahal, saya sendiri lebih memilih yang bekas tapi berkualitas. Dan yang diambilkan bukan baru tidaknya kamera tersebut, tapi Fungsinyaapakah masih benar benar berfungsi dengan baik atau tidak, jika sobat pintar memilih lebih baik pilih langsung ke tempat atau Toko kamera bekas, pasti dikota sobat ada toko kamera bekas.
kalo tidak ada juga bisa membeli online di toko online terpercaya seperti tokopedia dan bukalapak, tapi harusbenar-benar jeli ya sebelum memutuskan untuk membelinya, sebab banyak juga kamera yang meraka jual online tidak sesuai dengan deskrip sitokonya. yang ada malah kecewa dan rugi.

Oh iya Kamera Canon Eos m10 yang saya miliki ini juga saya beli dalam kondisi bekas, tapi masih sangat layak di pakai dan belum pernah di service, saya langsung beli ke toko kamera bekas di daerah jakarta. yaitu pasar baru.

Hasil Video dan Foto sangat jernih juga tidak mengecewakan. untuk Buat video youtube juga bagus kok, apalagi kameraini sudah bisatransfer foto dan video ke smartphone atau Android kalian. Asik bukan, jadi lebih memudahkan kita untuk membuat konten video youtube.

Layarnya yang bisa di flip bisa memudahkan kita melihat wajah kita saat membuat video atau Vloging. pokoknya cocok banget deh buat vlogingpara youtuber. seperti saya hehehe..

Dan kalo sobat maulihat contoh kualitas video nya silahkan cek di channel saya ya yang namanya Mas Gigih.



Monday, October 21, 2019

Spesifikasi dan Harga Realme 5 Pro Indonesia


gadgetin

Realme 5 Pro sudah realese di Indonesia dan tentunya dengan spesifikasi yang mumpuni dan juga harga yang murah.
Kalo inget dulu waktu redmi atau xiaomi baru keluar, banyak orang yang meragukanya dari segi kualitas dan harga jual ulang.

Tapi kini hadirnya Realme seakan mengulang masa lalu nya Redme.
walau masih banyak orang yang meragukanya saya yakin realme juga bisa bersaing di indonesia, karena spesifikasi yang mumpuni dan juga harga yang tak kalah murah di level entri level.

Realme 5 berbekal layar dewdrop fullscreen 6.3 yang nyaman dipandang, dan juga di tenagai snapdragon 712 AIE yang cukup cepat, quad kamera belakang perangkat resolusi utama 48 MPyang wow banget. Juga di bekali dengan Baterai bertenaga 4035 tentunya bisa di pakai ngojek, main game, sosial media seharian. pokoke jos banget lah


Dengan Ram yang Gede yaitu 8 GB dan juga  4GB saya Rasa lebih dari cukup untuk keperluan sehari hari. apalagi kapasitas penyimpananya yang 128GB itu udah gede banget, kalo masih kurang gede juga bisa ditambah sampai 256GB.

Mikir apa lagi kalo pengen beli hape realme 5 Pro. kelebihanya juga banyak sob, sepertiaplikasi bawaan yang bisa kita hapus, jadi nggak mengurangi storage hp. dan kadang kan kita ngga suka sama aplikasi bawaan. pengenya hapus aja tuh aplikasi. nah kalo di realme kita bisa hapus sendiri tanpa harus di Root dulu realme 5 pro nya.

Saya sendiri punya realme c2 yang lumayan kok kalo buat keperluan sehari hari, buat maen game juga enak, cuma ya harus mematikan pengaturan mulai otomatisnya. biar enteng pas maen game.

Nah Harganya kan  2.550.000 Jadi menurut saya ya cukupmurah. dari pada beli hape yang mahal padahal ada kualitas yang sama dengan harga yang lebih murah.
Apalagi layarnya yang lebar juga kekinian banget. ngga usah diragukan lagi dan realme 5 proini. saya aja seneng banget dengan hp ini. pengen rasanya ganti realme C2 saya dengan yang baru seperti Realme 5 PRO.

Cukup sekian ketikan sederhana dari saya. semoga bermanfaat dan jangan lupa subscribe ya. hehehehehehehe...

Friday, October 18, 2019

Review CANON EOS 750D

Tags

Review CANON EOS 750D




Ada banyak faktor yang membuat Canon EOS 750D tetap eksis di industri kamera tanah air. Selain fitur – fiturnya yang keren, Canon EOS 750D juga mendarat dengan harga yang bersahabat. Tidak heran apabila masih banyak pecinta fotografer yang memburu Canon EOS 750D untuk dibawa pulang. Terutama, bagi fotografer pemula atau yang bertujuan untuk belajar seni memotret.
Sebelum memutuskan untuk memboyong Canon EOS 750D pulang, cek dulu beberapa review menarik mengenai Canon EOS 750D sebagai berikut. Simak yuk!

Desain body


Disinggung mengenai body, Canon EOS 750D sepintas tidak memiliki banyak perbedaan dengan jenis kamera DSLR lainnya. Pun begitu dengan tombol – tombolnya.
Hanya saja, perbedaan tampak terlihat jelas di bagian layar LCD. Pengguna dapat memakai layar sentuh untuk memberikan berbagai pengaturan yang dibutuhkan agar menghasilkan gambar terbaik.
Tak cukup itu, layar ini juga bisa diputar bahkan dilipat untuk memberikan kemudahan si pengguna dalam memotret atau mengambil sudut – sudut yang ekstrim.
Memang perubahan drastis tampak terlihat pada kamera Canon EOS 750D bila dibandingkan seri sebelumnya. Contohnya pada panel LCD yang berukuran 3 inci dengan teknologi Fully Articulated.
Panel ini akan memudahkan pengguna melihat hasil pengambilan gambar dari kamera.
Layar LCD ini juga didukung TFT-LCD yang cukup responsif dan sensitif ketika disentuh. Karena bisa dilipat atau diputar, pengguna bisa semakin nyaman dalam mengeksplorasi berbagai fitur. Mulai dari Live View hingga Touch Focus.

Sensor


Dibekali dengan 24 MP CMOS Sensor, Canon EOS 750D mengalami pembaruan yang cukup signifikan dibandingkan pendahulunya.
Inovasi lain juga dapat dilihat pada pemrosesan gambar menerapkan DIGIC 6 Prosesor. Istimewanya lagi, apabila generasi terdahulunya hanya memiliki autofokus sembilan titik, kini Canon EOS 750D dibekali autofokus hingga sembilan belas titik.
Dengan kamera Canon EOS 750D, pengguna akan lebih mudah mengambil gambar yang lebih jernih dan terang.
Fitur lain yang cukup mengesankan adalah efek bokeh yang dramatis. Canon EOS 750D menawarkan lensa bukaan dengan tingkat diafragma hingga f4.5. Sehingga, latar belakang foto yang dihasilkan menjadi lebih dramatis dan menakjubkan.
Pada intinya, sensor Canon EOS 750D memberikan kepuasan yang optimal. Terlebih, ada bentang ISO yang lebih banyak pilihan, antara ISO 100 – 12800. Akan tetapi, ISO ini masih bisa dikembangkan sampai 25600.

Shutter speed


Keunggulan lain yang patut diacungi jempol adalah shutter speed Canon EOS 750D yang melampaui titik 1/ 4000 hingga 30 detik.
Kecepatan shutter ini memiliki Continous Shot yang sangat cepat bahkan hingga 5 frame per detik.
Pengguna yang senang memoret “behind the scene” atau candid, dapat menghasilkan gambar yang menawan meski dalam kondisi bergerak atau menaiki kendaraan.
Selanjutnya, jika pengguna ingin membagikan foto atau memindahkan hasil potretnya, bisa memakai fitur konektivitas Wi-Fi dan NFC.
Agar lebih praktis, pengguna juga bisa menggunakan fitur Wi-Fi yang diintegrasikan dengan smartphone. Dengan kemampuan Canon EOS 750D ini, pengguna bisa mengatur kamera Canon EOS 750D dari smartphonenya. Entah itu untuk memotret, menyeting kamera, dan sebagainya. Semuanya, bisa dilakukan hanya dari smartphone memakai aplikasi bawaan Canon EOS 750D.
Mengenai harga, dikutip dari beberapa situs marketplace di tanah air, Canon EOS 750D dibanderol dengan harga kisaran Rp 8 jutaan. Sangat ideal untuk fotografer pemula maupun mereka yang profesional menekuni dunia fotografi.


Wednesday, October 16, 2019

Review GoPro Hero 8 Black





Hero 8 Black mungkin terlihat sangat mirip kamera GoPro lainnya, tetapi ada beberapa perubahan desain dan fitur yang bisa menggoda para penggemar untuk memilikinya. GoPro Hero 8 Black memiliki bentuk yang lebih ramping, dengan perbandingan 14% lebih ringan dari GoPro Hero 7 Black.
Selain itu, ada banyak fitur menarik yang disematkan. Seperti perangkat lunak terbaru yang lebih canggih untuk membuat video live, tahan guncangan, bisa dilipat, mikrofon tahan angin, dan masih banyak lagi. Dapat dikatakan, GoPro Hero 8 Black bisa diandalkan oleh pengguna yang ingin menciptakan video berkualitas dan lebih profesional. Berikut adalah review GoPro Hero 8 Black yang wajib disimak!

HyperSmooth 2.0


Bagi para pecinta fotografi, komposisi pemotretan untuk menciptakan lensa sudut lebar dan stabilisasi kamera sangat penting.
Inilah sebabnya mengapa GoPro fokus utuk membuat fungsi stabilisasi video HyperSmooth yang lebih baik dari tahun ke tahun.
Fitur HyperSmooth 2.0 kini hadir di semua resolusi maupun frame rate yang diklaim dapat meningkatkan stabilisasi video terbaik.
HyperSmooth 2.0 menawarkan tiga mode stabilisasi, yaitu On, High dan Boost. Mode “On” dan “High” berfungsi untuk memotong 10% dari sudut lensa Lebar yang  melindungi hasil gambar segala guncangan.
Sedangkan, mode Boost bisa memangkas lebih intensif untuk menghilangkan tepi dari kamera yang memantul ketika melakukan aksi ekstrim.
HyperSmooth 2.0 menghadirkan fitur stabilisasi pada bidikan frame gerakan lambat pada 120fps dan 240 fps. Tetapi, mode Boost terbatas pada framerate 60fps atau  di bawahnya.

TimeWarp 2.0


Fitur fotografi interval GoPro, TimeWarp, juga telah diperbarui dengan perangkat lunak stabilisasi baru.
Fitur ini berfungsi untuk membuat video frame rate terlihat lebih baik ketika kamera bergerak. Ini adalah efek yang sangat baik jika pengguna ingin memamerkan seluruh urutan acara dalam waktu singkat tanpa perlu banyak penyuntingan.
Fitur yang diperbarui tersebut memiliki deteksi interval otomatis baru yang menggunakan akselerometer built-in.
Hebatnya fitur ini memungkinkan pengguna menambahkan lebih banyak frame ketika ada banyak hal yang terjadi.

Pembaruan foto


Ada beberapa pengaturan fotografi istimewa yang disematkan pada GoPro Hero 8 Black untuk bisa bersaing dengan fitur kamera ponsel pintar yang saat ini berkembang.
Yang pertama adalah mode LiveBurst yang menangkap serangkaian gambar 1,5 detik di kedua sisi titik. Di mana ketika pengguna menekan tombol rekam, kamera akan memberikan 90 frame untuk memilih gambar terbaik. Bahkan, gambar terbaik yang diambil ketika posisi bergerak atau tersulit sekalipun.
Kamera GoPro Hero 8 Black juga memungkinkan pengguna untuk menyimpan gambar dalam RAW dan perangkat lunak bawaan.
Hero 8 Black menawarkan gambar HDR untuk scene dengan rentang kontras yang luas sehingga gambar tetap terang dan fokus meski diambil di ruang gelap atau malam hari

Baterai


GoPro Hero 8 Black memiliki baterai baru, yang menajdi alasan utama untuk mampu mendukung fitur HyperSmooth di semua frame rate.
Baterai ini memiliki ukuran dan bentuk yang sama dengan baterai AABAT-001 standar GoPro.
Pengguna dapat menggunakan kamera hingga 45 – 90 menit, tergantung apakah memotret dalam 4K atau 720p.

Harga


Dikutip dari beberapa sumber, GoPro Hero 8 Black bisa dibawa pulang setelah merogoh kocek sebesar US $399 atau sekitar Rp 5,6 jutaan.
Kabarnya, akan segera dilemparkan ke pasar pada pertengahan Oktober 2019. Hampir bersamaan dengan peluncuran debut GoPro Hero Max di bulan yang sama.



Thursday, October 10, 2019

Review iPad Pro 2020




Kehadiran iPad Pro 2020 yang dirilis oleh perusahaan teknologi, Apple mendapatkan sambutan positif di pasaran.

Dikabarkan, Apple sengaja melakukan pembenahan di berbagai lini untuk memberikan fitur – fitur menarik yang bisa mengungguli para pesaing di industri tablet.

Desain rancangan iPad Pro 2020 mirip seperti iPhone 11 Pro dengan teknologi kamera terbaru. Akan tetapi, iPad Pro 2020 mengusung konsep pengaturan tiga atau empat kamera dengan fungsionalitas yang lebih mumpuni.

Tak cukup itu, iPad Pro 2020 juga lebih unggul dengan sensor Time of Flight yang mendapatkan dukungan dari LG.
Untuk mengetahui lebih lengkap tentang review iPad Pro 2020, berikut beberapa fitur menarik yang perlu pengguna ketahui.

Fitur 3D Sensing


Dikutip dari berbagai sumber, iPad Pro 2020 akan dibekali fitur – fitur canggih terutama di bagian kamera terbaru. Fitur yang santer disebut oleh sejumlah kalangan adalah fitur 3D Sensing.

Fitur penginderaan 3D untuk Apple ini komponennya khusus didatangkan dari Korea Selatan, atau lebih tepatnya, diproduksi oleh Derkwoo Electronics.

Teknologi 3D Sensing ini umumnya digunakan oleh teknologi standar penerbangan. Antara lain seperti pengukuran waktu yang dibutuhkan menggunakan laser dan LED untuk mendapatkan pantulan obyek ruangan. Sehingga teknik ini dapat lebih akurat memetakan ruang 3 dimensi.

Bila fitur seperti ini disematkan pada iPad Pro 2020, tentunya para pengguna akan semakin puas mendapatkan tablet kekinian yang semakin canggih.

Layar miniLED


Bila umumnya, tablet memakai layar OLED atau LCD, maka Apple sudah selangkah lebih maju dengan teknologi miniLED.

Teknologi miniLED, pertama kali diumumkan oleh analis Apple, Ming-Chi Kuo. Ia menyebutkan bahwa pada iPad terbaru yang dirilis pada 2020, Apple aka menerapkan layar miniLED.

Layar iPad yang memakai miniLED menggabungkan lebih LED, bila dibandingkan tablet yang memakai OLED.

Hanya saja, LED yang dipakai setiap satuannya lebih kecil. Efeknya, tentu saja layar iPad akan lebih tipis, lebih ringan, serta lebih irit konsumsi daya baterai. Yang terpenting, dari segi keamanan pengguna, layar miniLED diklaim jauh lebih aman karena bisa mencegah risiko layar terbakar.

Dengan penerapan miniLED tersebut, Apple mendapatkan banyak keuntungan. Di antaranya, Apple tidak akan lagi bergantung pada Samsung. Diketahui, Samsung saat ini masih menjadi supplier utama yang memasok layar OLED Apple.

Jika layar miniLED benar – benar diterapkan pada iPad 2020, LG Display akan segera menggeser kedudukan Samsung sebagai pemasok prioritas layar iPad.

Kapan iPad Pro 2020 Dirilis?


Meski belum ada berita pasti tanggal peluncuran iPad Pro 2020, akan tetapi beberapa kalangan memperkirakan iPad Pro 2020 akan diluncurkan pada awal musim panas tahun 2020.

Sejak beberapa tahun terakhir, Apple telah merilis setidaknya satu model iPad Pro setiap 12 bulan sampai 18 bulan sekali, sejak 2015. Daftar perilisan tersebut adalah sebagai berikut:

·         iPad Pro 12.9in (gen ke-1)   :     Nov 2015
·         iPad Pro 9.7in                        :     Mar 2016
·         iPad Pro 12.9in (gen ke-2)   :     Jun 2017
·         iPad Pro 10.5in                      :     Juni 2017
·         iPad Pro 12.9in (gen ke-3)   :     Nov 2018
·         iPad Pro 11in                         :     Nov 2018

Akan tetapi, pembaruan tahunan tidak selalu menjadi keharusan bagi iPad Pro. Para penggemar Apple cenderung tidak mengupdate iPad mereka sesering iPhone. Hal ini terutama terjadi karena harga iPad Pro yang cenderung mahal.

Oleh karena itu, menunggu selama 12 – 18 bulan masih sangat wajar. Kemungkinan besar model iPad Pro terbaru akan diluncurkan pada musim semi atau hingga Juni 2020.

Wednesday, October 9, 2019

Review Zenfone 6





Antusias masyarakat terhadap handset dengan layar yang lebar masih sangat tinggi. Inilah sebabnya, kini semakin banyak produsen yang mengembangkan ponsel pintar dengan layar full yang memanjakan mata. Tidak terkecuali, Asus yang segera merilis Zenfone 6.
Dihadirkan dengan layar penuh dan kamera baru yang istimewa, akankah Zenfone 6 berhasil merebut perhatian pasar yang persaingannya cukup sengit? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, berikut adalah beberapa fitur – fitur menarik yang ditawarkan Zenfone 6 yang wajib disimak.

Desain


Dari sejak awal dirilis, Zenfone gemar memproduksi ponsel pintar yang cukup atraktif. Akan tetapi, pada generasi Zenfone 6 kali ini, terdapat revolusi yang signifikan, terutama di sisi belakang. Pengguna tidak akan menjumpai zen circle sebagai logo identik perangkat milik Zenfone.
Perubahan lain tampak bentuk dari sensor fingerprint yang tampil lebih elegan dibanding pendahulunya Zenfone 5Z.
Dari segi desain, Zenfone 6 memang terlihat premium. Hal ini tampak dari rangka handset yang berbalut metal dengan cangkang kaca di sisi belakang.
Dengan tepi border yang melengkung, memberikan efek ergonomis yang nyaman dan mantap digenggam.
Sedangkan di sisi kanan body, terdapat tombol power, volume serta tombol Smart Key.
Tombol Smart Key, dapat mengaktifkan Asisten Google yang membantu pengguna mendapatkan informasi apa pun lebih cepat. Seperti cuaca hari ini, resep makanan, kontak, dan sebagainya. Tak hanya tu, Smart Key juga bisa mengatur posisi kamera sesuai kebutuhan. Di sisi bawah, juga dilengkapi USB tipe C, port jack audio 3,5 mm serta speaker.

Layar


Layar Zenfone 6 dibekali dengan panel AMOLED yang memiliki sensitivitas tinggi. Menariknya, layar Zenfone 6 tidak memiliki notch atau poni serta bezel cukup tipis, sehingga layar semakin tampak lebih lapang.
Dengan layar yang luas, pengguna yang hobi bermain games, menonton video atau film di Youtube akan sangat puas dengan performa layar Zenfone 6 yang disempurnakan teknologi HDR 10.
Lebih lanjut lagi, ukuran layar seluas 6,4 inchi mengusung panel IPS LCD dengan resolusi Full HD+. Rasio antara screen dan body menembus 92%. Istimewanya lagi, layar Zenfone 6 sudah dilindungi kaca Gorilla Glass untuk kemampuan anti gores dan lecet.

Kamera


Tak mau kalah dari pabrikan handset yang lain, Asus membekali Zenfone 6 dengan dual camera di sisi belakang.
Kamera utama beresolusi 48 MP berteknologi aperture f/1.79 yang didukung Sony IMX 586. Sedangkan, kamera satu lagi beresolusi 13 MP dengan fitur ultra-wide untuk foto panorama yang bisa mengambil obyek gambar lebih luas.
Tampil dengan layar full yang mengesankan, di mana lokasi kamera depan Zenfone 6? Rupanya, Asus menawarkan konsep yang unik dari kebanyakan ponsel pintar lain.
Kamera Zenfone 6 didesain bisa berpindah atau lebih tepatnya bergeser ke depan dengan teknologi stepper motor. Bahkan, kamera ini dapat memotret dengan posisi 90 derajat untuk memberikan kemudahan ketika obyek berada di tingkat yang rendah.
Pengguna juga bisa mendapatkan aneka angle yang diinginkan dengan menekan Smart Key yang terletak di sisi kanan body Zenfone 6.
Diklaim Asus, flip kamera sudah melewati proses testing buka tutupi hingga 100 ribu kali tanpa kendala. Untuk proteksi keamanan, ponsel Zenfone 6 dilengkapi sensor khusus ketika kamera terjatuh, kamera akan langsung menutup. Sensor ini dikenal dengan istilah sensor gravitasi.

Dapur pacu


Di bagian dapur pacu, Zenfone 6 didukung Prosesor Snapdragon 855. Selain itu, kecepatan RAM hingga 6 GB/ 8 GB serta GPU Adreno 640 yang membuat performa makin gesit. Ruang penyimpanan internal berkapasitas 64 GB/ 128 GB/ 256 GB.
Fitur lain yang tak kalah impresif, baterai berkapasitas 5.000 mAH untuk pemakaian berdaya tahan tinggi seharian.
Tersemat dua speaker yang menghasilkan suara berkualitas berkat fitur DTS Headphone X ketika dipasang jack audio.

Monday, October 7, 2019

Review Realme X




Di tengah ketatnya persaingan industri gadget tanah air, Realme X hadir menawarkan alternatif smartphone canggih dengan harga ekonomis. Tidak heran, hanya dalam beberapa tahun saja, handset besutan Negeri Tirai Bambu ini sudah merebut animo masyarakat Indonesia secara luas. Kembali meluncurkan smartphone generasi kesepuluh, Realme X digadang-gadang tampil lebih istimewa dari saudaranya yang terdahulu.
Dilengkapi layar Super AMOLED serta sensor sidik jari di bagian bawah layar, memberikan performa sensitivitas dan keamanan yang mumpuni. Di samping itu, ada kamera pop-up yang bisa diandalkan untuk jepretan gambar berkualitas dan swafoto. Seperti apa review Realme X? Yuk, simak terus ulasannya.

1. Desain


Dari sisi desain, Realme X mengusung warna doff tanpa sentuhan gradasi mengkilap seperti kebanyakan smartphone kekinian. Namun, begitu terkena cahaya, body belakang akan muncul warna semburat kebiruan yang mempesona. Di keempat sisinya, ada material metal sehingga penampilannya terkesan begitu mewah.
Layar tampak full tanpa bezel yang terlalu lebar serta dan tidak ada notch sama sekali. Sedangkan, di bagian atas, sudah disematkan earpiece yang fungsional untuk menerima panggilan telepon.
Ketika digenggam, Realme X juga tidak terlalu penuh di tangan. Maklum saja, dimensinya berukuran 161,3mm x 76,1mm x 8,6mm - 9,4mm. Jadi, tidak terlalu tinggi maupun terlalu lebar, cukup nyaman dipegang atau digenggam.
Sementara itu, di sisi kanan Realme X terdapat tombol power, serta slot dual SIM. Untuk tombol volume bisa dijumpai di sisi kiri body.
Tak hanya itu, masih ada USB-C di sisi bawah posisinya, tepat di antara headphone jack 3,5 mm dan speaker.

2. Antarmuka


Dari segi antarmuka, di sisi atas tengah, tanpa terduga pengguna bisa menemukan kamera depan Realme X. Sengaja kamera depan ini disembunyikan karena desain layar Realme X yang sangat lebar. Ketika diaktifkan, kamera akan muncul dengan sistem pop-up, dan akan segera “bersembunyi” lagi setelah dinon-aktifkan.
Sementara itu, di sisi belakang body Realme X, pengguna yang hobi berfoto-foto ria, masih dimanjakan dengan dual kamera belakang yang didukung teknologi flash LED. Flash LED memungkinkan pencahayaan yang terang dan jernih, meski gambar diambil di ruang yang minim penerangan. Dual camera belakang + flash LED ada di bagian tengah dengan susunan vertikal.
Berlanjut lagi ke antarmuka dalam atau dapur pacu, Realme X berjalan di atas platform sistem operasi Android 9.0 Pie dan disematkan ColorOS 6.0.
Diketahui, ColorOS 6.0 merupakan salah satu platform yang sederhana dan mudah dipahami beragam segmentasi. Untuk menggunakan navigasi menu, bisa memakai gestur serta Riding Mode yang dapat mematikan sistem notifikasi untuk kemanan saat mengendarai motor.

3. Performa


Tak cukup itu, di bagian kanan atas layar, terdapat panel khusus pemintas yang bisa membantu pengguna untuk membuka beragam aplikasi dan tools dalam waktu singkat.
Berbagai jenis aplikasi dan tools ini bisa disusun berdasarkan kebutuhan pengguna dengan lebih rapi memakai app drawer sebagai tools bawaan Realme X.
Platform ColorOS 6.0 turut didampingi Smart Assistant seperti kebanyakan smartphone kekinian. Pengguna cukup menggeser layar ke kanan di menu utama untuk membuka Smart Assistant.
Fitur ini merupakan antarmuka cerdas untuk melayani pengguna yang membutuhkan berbagai informasi dan layanan harian dalam satu layar. Misalnya, resep masakan, kontak, cuaca hari ini, kalender, penghitung langkah, dan masih banyak lagi.
Selain Smart Assistant, Realme X juga memiliki beberapa aplikasi bawaan Google dasar. Seperti Google Drive, Google Duo, Gmail, Youtube, dan sebagainya. Pengguna yang tidak menginginkan aplikasi bawaan masih bisa meng-uninstall tanpa banyak kendala.


Review Oppo Reno 10x Zoom

Sunday, October 6, 2019

Review Oppo Reno 10x Zoom




Review Oppo Reno 10x Zoom


Tampil dengan iklan yang mengesankan di televisi seluruh Indonesia, Oppo Reno 10x Zoom mencuri perhatian pecinta gadget tanah air dengan fitur zoom kameranya. Seolah tak mau kalah bersaing, Oppo meluncurkan Oppo Reno 10x Zoom dengan senjata pamungkas kamera yang spesial.
Tak cukup itu, pemilik Oppo Reno 10x Zoom juga akan dimanjakan dari segi visual, karena layarnya yang cukup lebar. Pihak Oppo menyebutnya dengan istilah “panoramic screen”. Entah mau melihat konten Youtube atau bermain games, Oppo Reno 10x Zoom sangat ideal dengan layar yang lega. Yuk, kita cek apa saja keunggulan fitur – fitur dari Oppo Reno 10x Zoom berikut.

1. Layar luas dan desain menawan


Dilihat sepintas Oppo Reno 10x Zoom memberikan kesan layar yang sangat luas bahkan menghilangkan bagian notch dan speaker di sisi atas. Kamera pop up dan speaker “disembunyikan” di sisi dalam, tepat berdampingan satu sama lain.
Mengusung layar selebar 6,6 inchi berteknologi AMOLED, menonton video streaming atau film di Youtube akan lebih menyenangkan. Walaupun dimensinya cukup besar, akan tetapi dari segi ergonomis tetap nyaman dan ringan digenggam.
Sementara itu, di sisi belakang terdapat penekanan rona warna yang lebih ke arah doff atau tidak mengkilap seperti smartphone umumnya.

2. Kamera


Berlanjut ke bagian kamera.  Di bagian tengah, terdapat tiga kamera dengan teks “designed by Oppo” dan O Dot yang berbentuk seperti tonjolan keramik. Desain kamera Oppo Reno cukup impresif mengingat ketika diraba benar – benar rata dengan casing, sama sekali tidak ada tonjolan apa pun.
Berjalan di atas platform Android 9, berbasis user interface ColorOS, Oppo Reno dibekali prosesor Snapdragon 855 yang gesit.
Terlebih, Oppo Reno sudah disematkan kecepatan RAM hingga 8 GB dan memori internal 256 GB.
Sesuai tagline utamanya, Oppo Reno mengusung konsep zooming hingga 10 kali untuk memperbesar kualitas gambar.
Bagi pengguna yang senang travelling, atau fotografi maupun mengunggah video, tentu akan sangat terbantu dengan fitur pembesaran hingga 10 kali. Obyek yang terlihat kecil dalam jarak jauh, menjadi cukup akurat dan detail. Bahkan, ketika minim cahaya sekalipun.
Saat ditekan, kamera depan juga responsif dan cepat kembali “tersembunyi” saat non-aktif.
Sepintas, kemampuan fotografi Oppo Reno 10x Zoom hampir menyaingi kamera foto profesional. Dalam satu handset yang ringan, pengguna bisa mengambil berbagai sudut jepretan. Mulai dari portrait, panorama, hingga tele dan wide. Range lensa Oppo Reno 10x Zoom juga cukup memadai, sehingga pengguna tidak perlu lagi gonta – ganti lensa.
Sangat ideal untuk pengguna yang senang memotret bertema “human interest” atau “behind the scene”, pengguna bisa langsung memotret dari jarak jauh secara akurat dan fokus, tanpa harus maju atau mendekati obyek jepretannya.

3. Daya tahan baterai


Reno 10x Zoom mendapat dukungan daya tahan baterai yang cukup mumpuni, yakni sebesar 4.065 mAh.
Dengan baterai yang berkapasitas cukup besar, pengguna bisa mengandalkan smartphone Oppo Reno 10x Zoom dalam berbagai kegiatan sehari – hari. Ada juga fitur Fast Charging Vooc. 3.0 untuk mendukung pengisian daya baterai dalam waktu singkat.
***
Tak perlu ditanyakan lagi, Oppo Reno 10x Zoom adalah salah satu smartphone yang mengusung kamera istimewa untuk pecinta fotografi. Desain menawan, performa gahar, serta dapur pacu yang gesit, siap menemani aktivitas sepanjang hari.



Review Samsung Galaxy A10s

Review Samsung Galaxy A10s


Review Samsung Galaxy A10s



Bagi para pecinta gadget yang sedang menimbang – nimbang keputusan berganti handphone baru di tanggal muda, Samsung Galaxy A10s hadir dengan performa yang cukup menggoda.
Maklum saja, dengan banderol harga cuma kisaran Rp 1,9 juta, pengguna sudah bisa mendapatkan berbagai fitur yang canggih dan tentunya menarik.
Mulai dari desain yang simpel, ringan, tetapi layarnya cukup lebar dengan bezel tipis. Benar – benar mewujudkan keinginan anak – anak muda yang ingin terlihat keren dengan HP kekinian.
Diklasifikasikan sebagai ponsel mid upper, Galaxy A10s menawarkan teknologi yang canggih. Apa saja keunggulan Galaxy A10s? Mari kita telusuri satu per satu review berikut ini.

1. Nonton Video dan Games


Layar ponsel yang lebar sangat memanjakan indera penglihatan dengan ukuran bentang layar 6,2 inchi HD+ Infinity-V Display.
Soal live streaming video atau games online, sudah pasti Galaxy A10s dapat diandalkan. Terlebih lagi, untuk kalangan anak muda milenial yang suka menonton Youtube.
Meski begitu, ponsel ini tetap ringan dengan dimensi 156,9 x 75,8 x 7,8 mm. Jadi, mudah dibawa bepergian atau dimasukkan ke dalam tas kecil.
Selain itu, Galaxy A10s sudah disematkan fitur keamanan berupa face detection dan fingerprint yang cukup cepat dan responsif.

2. Kamera


Fitur selanjutnya yang banyak diminati dari Galaxy A10s adalah kamera. Samsung Galaxy A10s dilengkapi kamera yang diklaim halus saat dipakai memotret.
Selain itu, terdapat dua kamera beresolusi 13 MP + 2 MP dengan fitur efek bokeh sehingga foto menjadi terlihat lebih focus dan dramatis. Level bokeh memiliki angka antara 1 – 10.
Sedangkan di sisi depan, Galaxy A10s disematkan lensa resolusi 8 MP yang akan membuat swafoto jadi lebih tajam dan cerah. Ada juga beberapa opsi stiker yang bisa ditempelkan pada hasil potret agar lebih menggemaskan.
Seperti generasi sebelumnya, Galaxy A10s juga memiliki fitur ISO, panorama, serta fitur Pro yang bisa disesuaikan untuk mendapatkan hasil gambar yang maksimal.

3. Daya Tahan Baterai


Keseruan bermain games atau menonton drama Korea memakai Galaxy A10s, akan semakin bertambah dengan daya tahan baterai berkapasitas 4.000 mAh.
Pengisian daya dapat dilakukan sekitar 1 jam hingga 1,5 jam untuk mencapai full charge dari baterai 15%.
Meskipun mungkin masih relatif lebih lama ketimbang Samsung Galaxy A10s yang lain, namun pemakaian baterai 100% bisa bertahan lama.
Pengguna bisa menggunakan Galaxy A10s untuk nonton film, foto, gaming online maupun chatting sepanjang hari.

4. Sensitivitas


Fitur lain yang tak boleh dilewatkan adalah sensitivitas layar. Bagi para pengguna terutama anak muda yang senang bermain games online, sensitivitas layar akan berperan penting untuk memenangkan permainan.
Galaxy A10s dibenamkan ruang penyimpanan yang cukup besar, sehingga pengguna dapat bermain games online tanpa khawatir nge-lag atau bahkan hang.
Ruang yang tersedia yaitu 32 GB ROM, bahkan pengguna masih bisa meng-upgrade dengan slot Micro SD sampai 512 GB.
Tak hanya itu, sensitivitas layar Galaxy A10s juga cukup mumpuni. Ketika bermain, setiap gerakan dan aksi tokoh games menjadi lebih gesit dan mulus berkat kecepatan RAM mencapai 2 GB RAM. .
Ditambah, layar full screen berteknologi HD (Infinity V Display) membuat permainan semakin tampak nyata.
Yang terpenting, ketika dipakai bermain games, bagian belakang ponsel juga tidak terasa panas. 

4. Audio


Dari segi performa suara, ponsel yang menjadi generasi terbaru dari seri A10 ini memang mantap. Pengguna bisa memakai speaker atau bluetooth speaker untuk mendengarkan musik, bermain games, atau membuat panggilan telepon.
Akan tetapi, dalam satu set dus box Galaxy A10s, tidak terdapat headset seperti pada ponsel Samsung umumnya.
Tidak masalah, karena audio Galaxy A10s sudah didukung teknologi Dolby Atmos yang terdengar jernih dan ear-friendly.
Bagaimana, mau langsung beli Galaxy A10s sekarang?




Review Oppo Reno 10x Zoom

Friday, October 4, 2019

Cegah Penipuan Hadiah Fiktif, Ini 4 Aplikasi untuk Melacak Nomor HP Tak Dikenal



Cegah Penipuan Hadiah Fiktif, Ini 4 Aplikasi untuk Melacak Nomor HP Tak Dikenal



Pernahkah kamu menerima panggilan telepon dari nomor yang tidak kamu kenal? Di zaman sekarang, kasus penipuan yang diawali panggilan dari nomor telepon tidak dikenal sudah sangat banyak. Selain mengganggu dan meresahkan, tidak jarang penerima telepon tidak dikenal kerap menjadi korban penipuan.
Sekarang, kamu bisa mengetahui siapa pemilik nomor telepon tersebut dengan memakai aplikasi khusus untuk melacak nomor handphone. Dengan bantuan teknologi ini, kamu bisa mencegah spam dan nomor yang tidak dikenal. Jadi, kamu bisa cepat bertindak untuk mengantisipasi nomor – nomor yang tidak dikenal. Berikut adalah beberapa aplikasi untuk melacak nomor HP yang bisa kamu gunakan.

1. Caller ID & Block


Fitur pelacakan nomor HP yang pertama adalah Caller ID & Block. Dilihat dari laman unduhan aplikasi ini, sudah banyak pengguna yang membuktikan efektivitasnya dan meninggalkan komentar positif.
Caller ID & Block mempunyai database nomor telepon yang cukup lengkap dan tidak kalah bersaing dengan aplikasi sejenis yang sudah ternama. Setidaknya, ada sekitar miliaran data nomor telepon yang terdiri dari pengguna – pengguna di seluruh dunia. Maka dari itu, Caller ID & Block bisa diandalkan untuk mendeteksi siapa penelepon “hantu” yang suka jahil dalam waktu singkat.

2. Hiya


Mengubah brand dan image yang lebih kompetitif di industri aplikasi pelacakan nomor HP, Hiya berusaha merebut hati para pecinta teknologi di seluruh dunia. Semula nama brand yang diusung adalah Whitepages Caller ID, namun karena dianggap kurang “menjual” layanannya, brandnya berganti menjadi Hiya.
Hiya hadir dengan versi terbaru yang lebih mudah dipahami dan diingat. Aplikasinya juga user friendly menggabungkan berbagai fitur pemblokiran panggilan telepon maupun SMS spammer.
Tak cukup itu, Hiya memberikan fitur ekstra berupa informasi ketika pengguna mendapatkan panggilan telepon dari nomor yang disembunyikan atau private number. Selain itu, Hiya juga mengirimkan notifikasi berupa SMS apabila pengguna terserang virus, spam, malware, spyware atau adware.

3. Whoscall


Aplikasi pelacak nomor HP besuran Taiwan ini dapat digunakan untuk memblokir panggilan yang tidak dikenal. Sehingga pengguna tidak perlu lagi terganggu dengan penelepon anonim yang kerap melakukan aksi penipuan. Pengguna juga mendapatkan dua opsi untuk menerima panggilan atau mengabaikan panggilan yang tidak diinginkan.
Whoscall dilengkapi beberapa fitur menarik, di antaranya fitur pengaturan nomor, pemblokiran nomor berdasarkan keyword serta dilengkapi database secara offline.
Para pengguna dapat mendownload Whoscall secara gratis di sistem Android hingga 10 opsi bahasa.
Whoscall dapat diandalkan untuk melakukan pencarian berbasis internet dan komunitas pengguna yang bisa mengidentifikasi nomor panggilan.
Bahkan, karena keunggulannya, Whoscall didapuk termasuk sebagai Aplikasi Terbaik Google Play 2013 yang terdapat di delapan negara berbeda.
Pada sekitar 2013, sampai – sampai perusahaan Naver mengambil alih Whoscall ke dalam salah satu jaringan bisnis aplikasinya. Kini, Whoscall dan aplikasi chat LINE berada di bawah satu bendera Naver.

4. Mr Number


Sama seperti aplikasi pelacakan nomor sejenis, Mr Number diklaim memiliki kemampuan untuk mendeteksi serta memblokir nomor telepon orang yang tidak dikenal.
Biasanya, nomor yang disembunyikan atau private number ini sering digunaka untuk penipuan uang, pulsa atau iming-iming hadiah fiktif.
Uniknya, Mr Number juga memiliki fitur yang bisa memblokir panggilan telepon dari nomor – nomor yang tidak diinginkan berdasarkan kode area negara tertentu atau dianggap spam.
Mr Number menggunkana database nomor yang diambil dari basis komunitas dan internet. Jadi, meskipun nomor penelepon ini tidak dikenal, pengguna masih tetap bisa melihat informasi identitas si penelepon “gelap” tersebut.
Yuk, waspadai aksi kriminalitas menggunakan panggilan telepon tidak dikenal dengan beberapa aplikasi pelacakan nomor yang bermanfaat di atas.



Wednesday, October 2, 2019

Review iPhone 11 – Smartphone Menawan Harga Bersaing





Review iPhone 11 – Smartphone Menawan Harga Bersaing


iPhone 11 merupakan penerus langsung dari generasi iPhone XR yang dirilis tahun lalu. Sebelumnya, iPhone XR sukses menuai banyak pujian secara luas, karena menyediakan berbagai fitur menarik dan dibanderol dengan harga yang masuk akal.
Dengan iPhone 11, Apple telah membuktikan bahwa mereka mampu membuat handset yang lebih berkualitas, dengan harga yang tetap kompetitif di pasaran. Tetapi, apakah iPhone 11 bisa merebut hati para penggemar gadget di tanah air? Apakah fitur – fiturnya mampu menyamai keunggulan iPhone XR? Agar lebih jelasnya, simak dulu ulasan fitur – fitur terbaik iPhone 11 berikut ini.

1. Varian Warna Ungu dan Hijau Terbaru


Kehadiran iPhone 11 menyingkirkan penampilan lawas dengan nuansa warna Coral dan Blue yang ditawarkan pada iPhone XR tahun lalu.
Kini iPhone 11 menghadirkan dua varian warna baru, yaitu ungu dan hijau. Kedua warna baru ini menawarkan semacam warna berkelas dengan sentuhan nuansa pastel yang lebih soft. Kedua warna ini juga langsung dapat merebut perhatian para pecinta iPhone.
Untuk pertama kalinya, pada perangkat iPhone, logo Apple di bagian belakang handset ditempatkan di tengah perangkat, bukan di bagian atas perangkat seperti handset – handset generasi terdahulu. Alasannya, mungkin karena estetika agar terlihat lebih eye-ctchy.

2. Tidak ada teks "iPhone"


Teks iPhone, yang umumnya menempati bagian bawah handset Apple, telah dihilangkan pada handset iPhone 11. Hal ini merupakan revolusi desain yang cukup berani, mengingat selama ini logo Apple sangat identik dengan tulisan “iPhone”.
Terlepas dari itu, handset iPhone 11 terlihat lebih simpel dan menawan. Tanpa logo Apple yang bertuliskan “iPhone” di bagian atas perangkat, penampilannya jadi tampak lebih baru dan unik.

3. Daya tahan baterai lebih baik


IPhone XR sempat menjadi kebanggaan Apple dari sejumlah generasi iPhone yang pernah dirilis sebelumnya. Akan tetapi, sebagai penggantinya, iPhone 11 memiliki fitur daya tahan baterai yang lebih baik.
iPhone 11 memiliki tambahan satu jam masa pakai baterai. Diketahui, iPhone 11 dibenamkan RAM dengan kapasitas 4 GB dengan daya baterai 3110 mAh. Sedangkan, iPhone XR berkapasitas RAM sebesar 3GB dengan daya baterai 2.942 mAh.
Salah satu hal yang membuat iPhone 11 lebih unggul adalah disematkan Bionic CPU A13 Apple yang baru. Ini merupakan chip yang sama dengan yang digunakan pada iPhone 11 Pro.

4. Face ID lebih cepat


IPhone 11 diklaim memiliki kemampuan Face ID yang lebih cepat berkat iOS 13. Berbeda dengan iPhone XR dan iPhone XS, Face ID masih didukung oleh sistem operasi iOS 12.
Selain itu, di sisi jaringan perangkat, iPhone 11 telah ditambahkan peningkatan ke Gigabit-class LTE, bersama dengan dukungan untuk standar 802.11ax, atau yang juga dikenal sebagai Wi-Fi 6.

6. Kamera 12MP TrueDepth


Kamera TrueDepth pada iPhone 11 mendapatkan fitur resolusi yang menarik. Di sisi depan, terdapat kamera resolusi 12 MP yang memungkinkan pengguna menangkap video 4K untuk pertama kalinya dalam generasi iPhone kamera depan.
IPhone 11 TrueDepth Camera juga memiliki panjang fokus 23mm yang jauh lebih luas (setara 35mm) dibandingkan dengan panjang fokus 32mm pada iPhone XR.
Desain ini, ditambah dengan resolusi 5MP tambahan, memungkinkan kamera iPhone 11 untuk memotong gambar ketika pengguna memakai zoom digital. Antarmuka kamera mencakup tombol zoom praktis untuk selfie atau transisi secara manual antara mode asli dan crop.
Bagaimana, tertarik ingin memiliki iPhone 11? Dapatkan segera di toko – toko handphone terdekat di kotamu ya.



Galaxy Tab S6 5G, Tablet 5G Pertama Dari Samsung Siap Mendunia




Galaxy Tab S6 5G, Tablet 5G Pertama Dari Samsung Siap Mendunia 


Samsung sedang bersiap untuk meluncurkan tablet 5G pertamanya, yang dibuktikan dengan kemunculan Galaxy Tab S6 5G dengan nomor model SM-T866N. Untuk saat ini, rilis mungkin terbatas hanya untuk negara Korea Selatan.
Di Indonesia sendiri telah dibuka masa pre-order pada awal bulan September 2019. Sejauh ini pada tahun 2019, Samsung telah meluncurkan sejumlah perangkat berkemampuan 5G yang cukup baik.
Antara lain, Galaxy S10, Note 10, Galaxy A90 dan Galaxy Fold, dalam masing-masing varian 5G. Semuanya laris manis di pasaran.
Samsung kini mulai mempersiapkan peluncuran tablet 5G komersial pertamanya, Galaxy Tab S6 5G.
Tidak banyak informasi yang bisa diperoleh, namun dari berbagai kalangan pecinta gadget, Galaxy Tab S6 5G dikenal sebagai tablet pertama di dunia yang berkemampuan 5G.



Spesifikasi Galaxy Tab S6 5G



Keunggulan Galaxy Tab S6 5G yang bisa diandalkan adalah layar yang cukup lega dengan dukungan Super AMOLED 10,5 inci. Ukuran resolusi layar yang disematkan 2.560 x 1.600 piksel menawarkan potensi tayangan gambar dan video yang lebih menyenangkan secara visual.
Selain itu, Galaxy Tab S6 5G juga lebih ringan dan praktis dibawa bepergian dengan berat hanya 420 gram dan berdimensi 244,5 x 159,5 x 5,7mm.
Di Indonesia kabarnya akan dirilis dalam tiga jenis warna favorit, di antaranya Cloud Blue, Rose Blush, dan Mountain Gray.
Satu set dus atau paket penjualan terdiri dari beberapa perlengkapan pendukung. Seperti charger atau adaptor daya USB, kabel USB, ejector, Samsung Pen, penjepit, serta pengganti ujung pena S-Pen cadangan dan buku manual. Dalam set perlengkapan ini terdapat dua ujung S-Pen pengganti sebagai cadangan.

Fitur Menarik Galaxy Tab S6 5G


Dari berbagai sumber menyebutkan Galaxy Tab S6 5G telah dilengkapi beragam fitur yang cukup menarik.
Di antaranya dua kamera yang disematkan di sisi belakang tablet. Kedua kamera belakang ini masing – masing beresolusi, 13 MP dan 5 MP.
Sementara, di sisi depan, kamera resolusi 8 MP memberikan performa apik bagi pengguna yang suka selfie atau berswafoto maupun vlogging.
Tak cukup itu, menyempurnakan fiturnya, Galaxy Tab S6 5G turut didukung kecepatan RAM hingga 6 GB serta memori internal 128 GB.

Pengguna dapat meningkatkan kapasitas ruang penyimpanan dengan slot microSD yang berkapasitas fantastis, mencapai 1 terabyte.
Galaxy Tab S6 5G merupakan tablet yang berjalan di atas platform sistem operasi Android 9 Pie. Daya tahan baterainya sebesar 7.040 mAh dengan daya baterai S-Pen bertenaga 0,35 mAh.
Untuk mengisi daya baterai S-Pen, pengguna cukup menempelkan di sisi belakang tablet. Sangat praktis dan mudah, bukan?
Beberapa fitur lain yang atraktif di antaranya GPS, empat speaker AKG serta sensor sidik jari untuk keamanan.

Harga Galaxy Tab S6 5G


Para pengguna yang menginginkan tablet terbaru dari tipe S ini dapat langsung melakukan pemesanan pada situs web resmi Samsung Indonesia atau marketplace dan toko ritel online.

Untuk bisa memboyong pulang Galaxy Tab S6 5G ke rumah, pengguna diharuskan merogoh kocek hingga Rp 12 jutaan. Harga ini sudah termasuk Book Cover Keyboard. Bila dibeli terpisah, Book Cover Keyboard dihargai Rp 2,2 juta.
Dikabarkan dari beberapa laman media online, Samsung akan meluncurkan Galaxy Tab S6 5G secara resmi pada sekitar tanggal 12 September 2019.